Tidak ada yang kebetulan di dunia ini, semua sudah tersusun rapih oleh sang Maha Kuasa. Pernah berada di jalinan terdekat bahkan jauh pun kita tetap kembali bersama dengan segala ketentuan-Nya. Awal kenal kami sudah sedari kecil karena kami tetangga dekat. Tidak ada yang pernah menyangka bahkan kedua orang tua kami sekalipun bahwa jodoh kami adalah tetangga dekat.